Apriyani/Fadia Singkirkan Unggulan Korsel, Indonesia Lolos ke Final Malaysia Open 2022

- 2 Juli 2022, 17:37 WIB
Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva saat laga melawan wakil Korea Selatan di babak semifinal Malaysia Open 2022
Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva saat laga melawan wakil Korea Selatan di babak semifinal Malaysia Open 2022 /Tangkapan Layar/YouTube

PORTAL MINAHASA – Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/ Siti Fadia Silva Ramadhanti akhirnya berhasil melangkah ke Final Malaysia Open 2022, pada laga yang berlangsung di Kuala Lumpur, Sabtu 2 Juli 2022.

Kemenangan yang diraih Apriyani/Fadia ini setelah mereka berhasil menaklukan pasangan Korea Selatan (Korsel), Na Eun/Kim Hye Jeong.

Apriyani/Fadia berhasil membungkam pasangan peringkat ke-12 dunia itu, dengan dua gim langsung 21-14, 22-20 lewat pertarungan yang penuh drama kejar mengejar poin.

Baca Juga: Apriyani/Siti Fadia Permainkan Ganda Putri Jepang, Indonesia Lolos Perempat Final Malaysia Open 2022

Apriyani/Fadia hanya tinggal satu langkah untuk menyabet gelar juara perdana di ajang BWF World Tour.

Dalam laga tersebut, pertandingan antara Apriyani/Fadia dan Jeong/Kim berjalan dengan ritme lambat.  Kedua pasangan saling adu reli dan sesekali melakukan serangan singkat untuk mendulang poin.

Pasangan peringkat ke-133 langsung unggul 5-2, 8-6, namun sempat tersusul 9-11 oleh Jeong/Kim. Kesabaran menjadi kunci Apri/Fadia untuk mengambil ulang keunggulan.

Baca Juga: Medali Emas Lagi, Ganda Putri Bulu Tangkis Apriyani/Fadia Juara di SEA Games 2021 Vietnam

Beruntung pasangan Korea Selatan juga bermain kurang rapi sehingga berulang kali membuat kesalahan yang menguntungkan satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di nomor ganda putri.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini