Erik ten Hag Tanggapi Soal Rumor Cristiano Ronaldo Hengkang dari Manchester United

- 13 Juli 2022, 00:50 WIB
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo /PHIL NOBLE/REUTERS

PORTAL MINAHASA – Manajer Manchester United Erik ten Hag akhirnya buka suara menanggapi rumor terkait Cristiano Ronaldo akan meninggalkan Manchester United.

Ten Hag menegaskan bahwa Cristiano Ronaldo yang masih menjadi penyerang andalan Man United tidak akan dijual pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Sebelumnya, rumor kepergian Cristiano Ronaldo dari Manchester United makin kencang berembus belakangan ini.

Baca Juga: Laga Perdana Erik ten Hag, Manchester United Libas Liverpool 4 Gol Tanpa Balas

Ronaldo disebut-sebut sudah tak betah lantaran MU dinilai tak berusaha keras untuk mendatangkan pemain baru ke Old Trafford pada bursa transfer musim panas.

Terkait rumor itu, Ten Hag menjelaskan bahawa Cristiano Ronaldo masih masuk dalam rencananya musim depan dan tak sabar untuk bekerja bersama pemain berusia 37 tahun tersebut.

"Dia tidak pernah memberi tahu saya ini. Saya telah membaca, tapi sebagaimana saya katakan, Cristiano tidak dijual, dia ada di dalam rencana kami dan kami ingin meraih sukses bersama. Saya berbicara dengan dia sebelum isu ini muncul. Saya memiliki percakapan dengan dia dan mempunyai perbincangan yang bagus," ujar Ten Hag dikutip dari Antara Rabu 13 Juli 2022.

Baca Juga: Ini Rekor Ronaldinho yang Belum Mampu Dipecahkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Semenjak pertengahan bulan lalu, terus tersiar kabar jika Cristiano Ronaldo memiliki keinginan untuk meninggalkan Manchester United setelah selama kurang dari 12 bulan ia tiba di Old Trafford dari Juventus pada Agustus tahun lalu.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini