Twitter Akhirnya Dikuasai Elon Musk, Isu PHK Massal Hantui Karyawan

- 26 April 2022, 20:50 WIB
Ilustrasi Twitter - Elon Musk dikritik setelah membeli seluruh saham Twitter
Ilustrasi Twitter - Elon Musk dikritik setelah membeli seluruh saham Twitter /Pixabay/PhotoMIX-Company/

PORTAL MINAHASA – Impian CEO sekaligus pendiri Tesla, Elon Musk mengakuisisi kepemilikan Twitter akhirnya  terwujud.

Nasib Twitter di tangan Elon Musk saat ini tengah menjadi perbincangan. Pasalnya, muncul isu akan ada perombakan besar-besaran di tubuh Twitter. Baik dalam sektor fitur hingga sumber daya manusia.

Sebelumnya, berkat tawaran 44 miliar dolar AS atau setara Rp634 triliun yang digelontorkannya, Elon Musk kini sah mengambilalih seluruh saham Twitter.

Baca Juga: Ini Jumlah Kuota Haji 2022 Seluruh Provinsi di Indonesia

Dalam rapat virtual yang digelar usai Elon Musk mengantongi seluruh saham, CEO Twitter, Parag Agrawal memberikan pengarahan kepada para karyawan.

Kendati desas-desus soal Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) kian santer terdengar, Agarwal meyakinkan para karyawan bahwa isu tersebut tidak mungkin direalisasikan. Setidaknya untuk saat ini sampai akhir tahun.

"Antara sekarang dan akhir tahun, kita akan terus membuat keputusan sebagaimana yang selalu kita lakukan, dipandu oleh prinsip-prinsip yang kita miliki," katanya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Federal pada Selasa, 26 April 2022.

Baca Juga: Ayo Daftar! Polri Masih Buka Kesempatan Mudik Gratis Hingga Hari Kamis 28 April 2022

Alih-alih PHK massal, Agrawal mengisyaratkan adanya perubahan positif di dalam tubuh Twitter.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: PRMN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah