Jangan Biarkan Memori Penuh, Manfaatkan Google Drive!

- 25 September 2022, 23:52 WIB
Logo Google Drive, gudang penyimpanan Google yang sangat berguna untuk menghindari memori penuh.
Logo Google Drive, gudang penyimpanan Google yang sangat berguna untuk menghindari memori penuh. /tech viral

Caranya, saat Anda menulis pesan Gmail, klik ikon Google Drive dan pilih file yang akan dilampirkan. Dengan trik tersebut, Anda dapat berbagi file hingga ukuran 10 GB.

 

Pindai Dokumen

Anda dapat menggunakan aplikasi Google Drive untuk memindai dan mengunggah dokumen ke penyimpanan Cloud. Hebatnya, setelah pemindaian, teks di dalam file hasil pindai dapat langsung ditelusuri.

Berikut langkah-langkah memindai dokumen dengan Google Drive:

  • Buka aplikasi Google Drive 
  • Ketuk ikon + di sudut kanan bawah
  • Klik Scan
  • Beri izin akses aplikasi ke kamera ponsel 
  • Klik dokumen atau gambar yang ingin Anda pindai
  • Konfirmasi pilihan tersebut dengan mengetuk OK. Jika fotonya ternyata buram, ulangi.
  • Google Drive secara otomatis memindai gambar dan memotongnya ke bagian yang paling relevan. Meskipun demikian, Anda dapat membalik gambar, mengubah hasil Scan menjadi berwarna, atau mengubah posisi potongan (crop).
  • Ketuk ikon + di sudut kiri bawah untuk menambahkan halaman baru ke file yang Anda pindai
  • Setelah selesai, ketuk Save untuk mengunggah file yang sudah dipindai ke Google.***

 

Halaman:

Editor: Abhiseva Harjo Nugraha

Sumber: Android Police


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini