BMKG: Sulawesi Utara Hujan Petir dan Waspada Angin Kencang

- 13 Mei 2022, 11:29 WIB
BMKG memperikirakan terjadi hujan dan angin kencang di Sulawesi Utara
BMKG memperikirakan terjadi hujan dan angin kencang di Sulawesi Utara /

PORTAL MINAHASA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk untuk wilayah Sulawesi Utara pada prakiraan cuaca hari ini, Jumat 13 Mei 2022.

Dari situs resmi BMKG, 4 daerah di Sulawesi Utara diguyur hujan lebat dan petir, masing-masing Amurang, Boroko, Kotamobagu dan Lolak, pada siang hingga sore. 

Namun, pada malam hari, BMKG memperkirakan cuaca di Sulawesi Utara akan kembali berkurang dan cenderung hujan ringan dan berawan, dengan suhu di antara 22 hingga 32 derajat celcius dengan kelembapan antara 65 hingga 95 persen.

Baca Juga: Simak 13 Hewan yang Membawa Pertanda Alam Menurut Primbon Jawa

Khusus untuk Kota Manado, ibu kota Sulawesi Utara, BMKG memperkirakan akan terjadi hujan disertai petir pada siang hari dan hujan ringan pada malam hari dengan suhu berkisar 21 hingga 31 derajat dan kelembapan 70 hingga 95 persen.***

Editor: Fauzi Amrullah Permata

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x