Pencarian Eril Dipastikan Berjalan Optimal, Walikota Bern Turut Sampaikan Rasa Simpati ke Ridwan Kamil

- 31 Mei 2022, 16:10 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat didatangi Wali Kota Bern, Alec Van Graffenried memantau pencarian Eril di Sungai Aare.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat didatangi Wali Kota Bern, Alec Van Graffenried memantau pencarian Eril di Sungai Aare. /Kemenlu RI

PORTAL MINAHASA - Walikota Bern, Alec Van Graffenried memastikan upaya pencarian Emmeril Kahn Mumtadz, anak Ridwan Kamil, yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss akan berjalan optimal.

Melaui keterangan resmi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bern, menyebutkan Alec Van Graffenried juga turut menyampaikan rasa simpatinya kepada Ridwan Kamil atas musibah yang menimpa Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril,  yang hilang sejak Kamis 26 Mei 2022 waktu Swiss.

"Mayor Graffenried menyampaikan dukungan optimal dalam upaya pencarian Sdr. Eril," ujar keterangan resmi KBRI.

Baca Juga: Lewandowski Ingin Akhiri Kontrak dengan Bayern Muncehen, Oliver Kahn Beri Tanggapan Menohok

Pencarian terhadap Eril, anak Ridwan Kamil, hingga masuk hari kelima masih sementara berlangsung. Pencarian akan difokuskan pada dua area yakni dari Eichholz hingga Wohlensee. Berfokus di antara pintu air Schwelenmaetelli dan Engehalde.

Sementara dikutip dari Pikiran-rakyat.com, pada pencarian hari keempat, polisi maritim Bern melakukan pencarian mencakup area dari Eichholz hingga Wohlensee dan berfokus di antara pintu air Schwelenmaetelli dan Engehalde.

Sementara itu, Ridwan Kamil meminta dukungan doa kepada masyarakat terkait proses pencarian Eril di sungai Aare, Swiss. Ia dan istri, Atalia Praratya ikhlas dan tabah menanti kepulangan putra sulung mereka.

Baca Juga: Ridwan Kamil Ucapkan Terima Kasih dan Meminta Doa Masyarakat untuk Eril

Dia mengucapkan terima kasih pada semua orang yang telah mencurahkan perhatian serta doanya untuk sang anak.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: PRMN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah