Berikut Tips dari Ahli Gizi Agar Anak Terhindar Malnutrisi

- 21 Juli 2022, 19:21 WIB
Ilustrasi anak. Simak tips dari ahli gizi agar anak terhindar dari malnutrisi.
Ilustrasi anak. Simak tips dari ahli gizi agar anak terhindar dari malnutrisi. /Pixabay/PixelLoverK3

PORTAL MINAHASA – Simak tips dari ahli gizi soal menjaga tumbuh kembang anak agar terhindar dari malnutrisi.

Orangtua diingatkan agar menjaga dan memperhatikan proses tumbuh dan kembang anak sehingga terhindar dari masalah gizi (malnutrisi) serta penyakit tidak menular (PTM) di kemudian hari.

Hal ini disampaikan Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) Dr. Atmarita, MPH.

Baca Juga: Simak Tips Berikut Sebelum Anda Memulai Usaha Rumahan

“Prinsipnya dijaga saja proses tumbuh-kembang itu. Pemantauan pertumbuhan dan pemantauan perkembangan, artinya di situ ada unsur makanan dan unsur stimulasi untuk diberikan kepada semua anak,” kata Atmarita di Jakarta, Kamis, 21 Juli 2022.

Atmarita mengatakan saat ini Indonesia menghadapi tiga beban malnutrisi (triple burden of malnutrition) yaitu kekurangan gizi, kelebihan gizi, serta defisiensi mikronutrien.

Kekurangan gizi mencakup kekurangan berat badan/underweight (berat badan rendah menurut usia), kerdil/stunting (tinggi badan rendah menurut usia), dan kurus/wasting (berat badan rendah menurut tinggi badan). Sementara kelebihan gizi mencakup kegemukan/overweight dan obesitas.

Baca Juga: Sering Berwisata Kuliner? Simak Tips Berikut Agar Petualangan Anda Semakin Berkesan

“Kita menghadapi masalah luar biasa besarnya mulai dari triple burden dampaknya itu ke penyakit tidak menular (PTM) di usia dewasa yang sebetulnya lebih bahaya lagi,” ujar Atmarita.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah