India Robohkan Rumah Warga Muslim yang Ikut Aksi Protes Penghina Nabi Muhammad, 300 Orang Turut Ditangkap

- 14 Juni 2022, 14:33 WIB
Rumah seorang pria Muslim dirobohkan di Prayagraj, India pada Minggu, 12 Juni 2022.
Rumah seorang pria Muslim dirobohkan di Prayagraj, India pada Minggu, 12 Juni 2022. /Reuters/

PORTAL MINAHASA – Sejumlah rumah milik warga Muslim di India dirobohkan pihak berwenang di Uttar Pradesh.

Aksi otoritas India ini menyusul aksi protes terhadap politikus yang menghina Nabi Muhammad yang digelar umat Muslim India pada pekan lalu.

Adapun rumah-rumah yang diroboh pihak berwenang di India itu adalah warga muslim yang diduga ikut aksi protes yang berujung dengan kericuhan itu.

Baca Juga: Siapa yang Terbaik Antara Erling Haaland dan Darwin Nunez? Simak Klaim Fans Manchester City dan Liverpool

Sebelumnya, aksi protes atas penghinaan kepada Nabi Muhammad itu dipicu oleh komentar politikus dari partai berkuasa di India yang dinilai melontarkan pernyataan menghina tentang nabi yang paling disucikan umat Islam di dunia itu.

Beberapa pekan terakhir, warga Muslim telah turun ke sejumlah ruas jalan di seluruh India untuk memprotes komentar anti-Islam yang sempat dilontarkan oleh dua anggota partai nasionalis Hindu Bharatiya Janata Party (BJP).

Di sisi lain, seorang pemuda ditangkap pihak kepolisian di Kashmir setelah mengunggah video berisi ancaman akan memenggal kepala politikus yang menghina Nabi Muhammad tersebut.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kronologi Dugaan Penganiayaan Iko Uwais: Berawal dari Tagihan Jasa Interior

Dalam beberapa unjuk rasa, sempat terjadi bentrokan massa antara umat Muslim dan Hindu. Sedikitnya 300 orang kini telah ditangkap oleh polisi di Uttar Pradesh.

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: PRMN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini