21 Orang di Jakarta Terjangkit Hepatitis Misterius, 3 Dilaporkan Meninggal

- 12 Mei 2022, 15:43 WIB
Ilustrasi. Gejala Awal Hepatitis, Mulai dari Nyeri Perut, Demam, Mual hingga Diare./pikiran-rakyat.com
Ilustrasi. Gejala Awal Hepatitis, Mulai dari Nyeri Perut, Demam, Mual hingga Diare./pikiran-rakyat.com /

PORTAL MINAHASA – Hepatitis Misterius mulai menggila di Indonesia.  Informasi terkini, sudah 21 orang di Jakarta dilaporkan terjangkit virus yang belum diketahui pasti asal-usulnya ini. 

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Ariza) menerangkan, kurang lebih 14 anak-anak dan tujuh orang dewasa terjangkit hepatitis akut misterius.

Pemprov DKI melaporkan tercatat 21 kasus hepatitis di Jakarta per hari Rabu (11/5/2022).  "Dari 21 kasus, 14 orang- termasuk 3 yang meninggal- berusia kurang dari 16 tahun. Untuk tujuh orang lainnya usia 16 tahun lebih," ucap Ariza, di Jakarta, Kamis 12 Mei 2022.

Baca Juga: Kemenkes Pastikan Hepatitis Akut Tidak Berpeluang Jadi Pandemi

Lebih jauh Ariza menuturkan, sebanyak 14 orang yang di bawah 16 tahun masih dalam proses pemeriksaan untuk mengetahui jenis hepatitis.

"Sebanyak 14 orang yang berusia kurang dari 16 tahun, semua masih dalam proses penyelesaian pemeriksaan hepatitis. Sehingga semua kasus masih berstatus pending clasification," terangnya.

Sementara itu, tujuh orang lain yang berusia 16 tahun lebih, tidak masuk kriteria Badan Kesehatan Dunia (WHO) sebagai kewaspadaan berat dari hepatitis yang belum diketahui penyebabnya tersebut. 

Baca Juga: Tak Hanya Anak, Orang Dewasa Juga Bisa Terjangkit Hepatitis Akut Misterius

Diberitakan sebelumnya, Riza menyebut ada peluang pembelajaran di Jakarta akan kembali daring atau online.

Halaman:

Editor: Fauzi Amrullah Permata

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x