Ketua CC PKI DN Aidit Menikahi Dokter Soetanti Secara Agama Ini

- 12 September 2022, 16:00 WIB
DN Aidit bersama istri Soetanti dan anak-anak meraka.
DN Aidit bersama istri Soetanti dan anak-anak meraka. /

Pernikahan mereka secara Islam tanpa pesta, di rumah KH Raden Dasuki, sesepuh PKI Solo.

Yang bertindak sebagai penghulu adalah Moedigdo, Aminah, dan empat adik Soetanti datang.

Hanya Murad dan Sobron dua adik Aidit yang mewakili keluarga dari Belitung.

Setelah menikah, aktivitas Aidit di partai dan pergerakan tak surut. Ia bahkan sering meninggalkan Soetanti, yang buka praktek dokter.

DN Aidit tak pernah berhenti turun ke kampung-kampung memperkenalkan dan menggalakkan program-program PKI.

Ketika peristiwa Madiun meletus pada September 1948, Aidit ditangkap, lalu lari sebagai buronan ke Jakarta.

Baca Juga: Lirik Lagu Genjer-genjer dan terjemahannya

Tanti kian sedih karena ayahnya, yang mendukung Amir Syarifuddin, tewas ditembak.

Di Jakarta pun, Aidit jarang ada di rumah. Soetanti hanya ditemani adik-adik Aidit ketika melahirkan Ibarruri Putri Alam, putri sulung mereka, pada 23 November 1949.

Suami-istri ini jarang terlihat jalan bareng, kecuali dalam acara-acara resmi partai atau kenegaraan.

Halaman:

Editor: Fahmi Gobel

Sumber: Buku


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini