Aneka Nama Samaran dan Identitas Palsu Tan Malaka

- 15 September 2022, 16:44 WIB
Bermodal wajah yang sangat Asia, Tan Malaka berhasil menciptakan berbagai nama samaran.
Bermodal wajah yang sangat Asia, Tan Malaka berhasil menciptakan berbagai nama samaran. /Instagram.com / @infotanmalaka.

Tan Malaka pun dibuang ke luar negeri.

Hidup jauh dari pusat perhatiannya, tidak membuat Tan Malaka berhenti memperjuangkan nasib bangsa Indonesia.

Baca Juga: Segera !! Cadangan Obrolan WhatsApp Akan Lebih Mudah Diimpor

Sembari hidup berpindah-pindah tempat untuk menghindari kejaran pihak berwajib, Tan Malaka terus menulis menggunakan nama pena alias nama samaran.

Dua di antara nama samaran Tan Malaka adalah bentuk olok-olok terhadap penyamaran itu sendiri.

Iljas Hussein dan Elias Fuentes, dua nama pena Tan Malaka, menggunakan "Iljas" dan "Elias" sebagai bunyi plesetan dari "alias".

Sebagai pelarian, Tan Malaka memang sangat kreatif menciptakan identitas palsu dan nama samaran. 

Bermodalkan wajah yang sangat Asia Tenggara, Tan Malaka sukses hidup di tengah berbagai bangsa berbeda.

Tercatat, Tan Malaka pernah "menjadi" orang Filipina dengan nama Elias Fuentes, jadi orang Malaysia sebagai Iljas Hussein dan Ramli Hussein, jadi orang Cina memakai nama Oong Song Lee dan Tan So Heng, lalu jadi warga Singapura sebagai Hasan Gozali.

Nama asli Tan Malaka sebenarnya Ibrahim.

Halaman:

Editor: Abhiseva Harjo Nugraha

Sumber: Buku Sejarah Diplomasi Indonesia


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x