Anies Baswedan Didesak Cabut Izin Operasional Holywings Buntut Promosi Minuman Keras Pakai Nama Muhammad-Maria

- 27 Juni 2022, 14:22 WIB
Holywings dinilai telah melecehkan agama terkait promo miras gratis untuk Muhammad dan Maria
Holywings dinilai telah melecehkan agama terkait promo miras gratis untuk Muhammad dan Maria /ANTARA/Sihol Hasugian/aa/

PORTAL MINAHASA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diminta untuk menutup operasional Hollywings di wilayahnya.

Hal ini merupakan buntut dari promosi yang dilakukan Holywings berupa minuman keras gratis untuk pengunjung yang bernama Muhammad dan Maria.

Meskipun pihak kepolisian telah menetap enam orang tersangka dalam kasus yang mengandung unsur SARA tersebut, namun sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas) mendesak Anies Baswedan untuk mengambil langkah tegas.

Baca Juga: Beli Pertalite Harus Pakai Aplikasi My Pertamina, Simak Syarat dan Cara Menggunakannya

Ormas Gerakan Pemuda (GP) Ansor bahkan mendesak Anies Baswedan untuk mencabut operasional Holywings di seluruh wilayah Jakarta.

Desakan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Pimpinan Wilayah GP Ansor DKI Jakarta Muhammad Ainul Yakin.

Selain meminta agar izin operasional klub malam itu dicabut, dia juga mendesak pemilik dan manajemen perusahaan tampil ke publik.

"Meminta maaf secara terbuka," katanya, Senin 27 Juni 2022 seperti dilaporkan Antara.

Baca Juga: Kemenag Buka Suara Soal Kasus Promosi Miras Gratis Holywings untuk Nama Muhammad dan Maria

Halaman:

Editor: Mulyadi Pontororing

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x